Senin, 14 Juni 2010

Hari ini Mulai Berlatih


Setelah dua pekan lebih libur, Persib Bandung akhirnya kembali akan menjalani latihan mulai Senin (14/6). Latihan diperkirakan ditujukan untuk mengembalikan kondisi fisik para pemain.

Latihan nanti rencananya akan dipegang oleh asisten pelatih Yusuf Bachtiar. Pasalnya caretaker pelatih Persib Bandung, Robby Darwis tengah mengikuti kursus pelatih Lisensi A nasional di Jakarta hingga 7 Juli mendatang.

Meski tidak berada di Bandung, Robby memastikan akan tetap memantau perkembangan Persib. "Semuanya sudah saya serahkan kepada asisten dan dua staf pelatih. Meskipun saya tidak ada, tetapi arahan tetap ada agar tim bisa mulai membenahi setiap kelemahan," ujar Robby ketika dihubungi, Minggu (13/6).

Sehingga, lanjutnya, Persib sudah dapat kembali pada performa sebelumnya, menjelang laga Piala Indonesia yang akan kembali digelar pada 17 Juli mendatang.

"Sekarang yang terpenting seluruh pemain bisa kembali menemukan kondisi kebugaran serta sentuhan bermain ideal," ujar Robby.

Sesi latihan hari ini akan diikuti seluruh pemain. Bahkan sejumlah pemain Persib yang mengikuti seleksi timnas Indonesia sudah kembali berada di Bandung.

Selain kembali berlatih, tersiar kabar Persib juga akan melakukan uji tanding di Stadion Bima Kota Cirebon. Bahkan media lokal CIrebon telah memberitakan tentang uji coba yang akan dilaksanakan pada 26 Juni mendatang itu. PSSI Kota Cirebon pun telah mempersiapkan jauh-jauh hari untuk meraih hasil maksimal.

Kendati demikian, belum ada pernyataan resmi dari Persib tentang hal itu.

Sumber: www.klik-galamedia.com
Senin, 14 Juni 2010

Tidak ada komentar:

Posting Komentar