Kamis, 03 Juni 2010

Wildansyah Tembus 1.000 Menit

Dari lima pemain muda Persib Bandung pada Liga Super Indonesia (LSI) 2009/2010, Wildansyah dinilai paling meningkat performanya. Karena itu, Wildansyah sudah hampir bisa dipastikan bakal dipertahankan dan mendapatkan kontrak baru untuk musim depan.

Setidaknya, garansi tersebut disampaikan langsung Manajer Persib, H. Umuh Muchtar. "Kita punya lima pemain muda hasil binaan sendiri. Dari kelima pemain tersebut, Wildansyah sudah menunjukkan peningkatan," kata Umuh kepada "GM", Rabu (2/6).

Semakin menanjaknya performa Wildan, sapaan akrabnya, tidak terlepas dari kesempatan bermain yang lebih banyak yang diberikan tim pelatih Persib. Pada musim ini, dari 34 laga yang dimainkan Persib, Wildansyah tampil dalam 21 laga, 12 di antaranya sebagai starter.

Jumlah menit bermain Wildan pun sudah bisa menembus 1.000 menit, tepatnya 1.151 menit. Dibandingkan dengan musim pertamanya bersama Persib senior, terlihat adanya lonjakan jumlah dan menit bermain Wildan. Pada LSI 2008/2009, Wildan hanya tampil dalam 3 pertandingan (1 starter, 2 cadangan) dengan waktu bermain hanya 182 menit.

Selain jumlah dan waktu bermainnya melonjak tajam, Wildan pun sudah bisa memberikan kontribusi gol buat Persib. Gol pertamanya untuk Persib di LSI 2009/2010 ini diciptakannya ke gawang Persiwa Wamena, 6 Mei lalu.

Untuk empat pemain muda Persib lainnya, Irwan Wijasmara, Munadi, Chandra Yusuf Ahmad, dan penjaga gawang Dedi Haryanto, Umuh mengatakan, mereka masih membutuhkan pematangan. Mengenai nasib mereka musim depan, Umuh belum bisa mengeluarkan garansi apa pun.

Rencananya, evaluasi dan pembahasan masa depan Persib akan dilakukan manajemen klub dengan pihak konsorsium akhir pekan ini.

Sumber: www.klik-galamedia.com
Kamis, 3 Juni 2010

Tidak ada komentar:

Posting Komentar