Kamis, 03 Juni 2010

Persib Bakal Perbaiki Sistem Perekrutan Pemain

Belum sempurnanya sistem perekrutan pemain, disebut-sebut sebagai salah satu faktor penyebab kegagalan Persib meraih gelar juara Liga Super Indonesia 2009-2010. Untuk memujudkan ambisi merebut gelar juara LSI tahun depan, manajemen Persib akan memperbaiki pola perekrutan pelatih dan pemain.

Manajer Persib H Umuh Muhtar mengatakan, pembentukan tim Maung Bandung untuk LSI 2009-2010 tidak maksimal sehingga barakibat fatal lepada Persib. Persib kata Umuh harus berburu pemain beradu cepat dengan dead line waktu yang ditetapkan PT Liga Indonesia.

"Musim depan kita harus benar-benar membentuk tim yang berkualitas dan mau berjuang bagi Persib dengan hatinya," kata Umuh, Rabu (2/6).

Manajer Persib yang pada tanggal 2 Juni ini berusia 62 tahun juga mengatakan pembentukan tim Persib juga terganggu oleh urusan pembentukan PT PBB. Soal menjaring sponsorship untuk pembiayaan Persib juga disebut sebagai kerikil dalam pembentukan tim Persib yang tangguh.

Akibatnya Persib kehilangan Siswanto yang hengkang ke Persema Malang dan Tema Mursadat yang mengalami cedera parah. Di awal kompetisi Persib juga hanya mengandalkan Cecep Supriatna dan Dedi Haryanto di posisi kiper.

Ketangguhan Persib juga digerogoti oleh enam pemain yang dipanggil timnas. Dan yang paling terasa adalah pulang kampungnya Suchao Nutnum dan Sinthaweechai Kosin Hathairattanakool karena masa pinjamannya habis sebelum kompetisi berakhir. Umuh berharap Persib bisa menjadi yang terbaik di ajang Piala Indonesia.

"Harapan kita ada di ajang ini (Piala Indonesia, Red). Sangat bangga jika kita bisa membawa juara Piala Indonesia ke Bandung dan akan kita persembahkan kepada bobotoh," ujar Umuh.

Sumber: www.tribunjabar.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar